Jumat, 06 April 2012
for the first time
banyak hal yang akan menjadi pertama di dalam setiap kehidupan. pertama kali kita mengenal sekolah, mengenal cara berinteraksi dengan orang banyak, pertama kali mengenal cinta, dan pertama kali akhirnya bangkit dari sebuah masalah. gak ada salahnya kita akan mengulang kesalahan yang sama saat kita belum terlalu menguasai apa yang akan menjadi kebiasaan kita akhirnya. selalu ada yang pertama dan selalu ada yang terakhir.. pembelajaran di dalam setiap hal yang pertama akan menjadi suatu pembelajaran seterusnya. kita akan mulai mengenal dan membiasakan sesuatu didalam diri kita karena kita sudah pernah mengalaminya atau kita sudah terbiasa akan hal tersebut. biasanya orang akan takut untuk mencoba apalagi jika sudah tau resiko apa yang bisa diperoleh dari apa yang akan kita ambil, keberanian untuk menentukan pilihan akhirnya akan menjadi satu jawaban untuk mencoba. kegagalan di setiap yang pertama pasti akan ada, dan itu hal yang sangat lumrah terjadi, jadi pelajaran untuk kedepannya akan menjadi modal yang sangat bagus untuk semakin membangun diri menjadi yang lebih baik.. bukan hal yang gampang untuk bangun didalam keadaan yang terpuruk, tapi belajar untuk mengikhlaskan semua hal yang terjadi akan menjadi satu kekuatan yang pada akhirnya akan menjadi satu mental yang akhirnya berani mencoba.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar